Found 4 bookmarks
Newest
Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
Susu non-hewani adalah susu yang tidak berasal dari hewan, yakni susu yang berasal dari tumbuhan. Susu nonhewani sangat cocok bagi yang tidak mengonsumsi susu hewani, karena alasan kesehatan, agama, intoleransi laktosa, dan penyebab lainnya. Selain itu banyak orang yang mengonsumsi susu nabati karena lebih ramah lingkungan. Susu non-hewani dikatakan lebih ramah lingkungan karena dalam takaran yang sama susu non-hewani membutuhkan energi yang lebih sedikit dibanding susu hewani. Selain itu, jika memproduksi susu hewani, peternak harus merawat serta memberi makanan pada hewan tersebut. Berbeda dengan susu non-hewani yang hanya perlu menanam dan memberi pupuk tanaman yang diinginkan. Kelebihan susu non-hewani antara lain lebih rendah kalori dibandingkan susu hewani. Hal ini membawa banyak manfaat yaitu dengan mengonsumsi susu nonhewani dapat memberikan vitamin dan mineral yang penting untuk meningkatkan aktivitas metabolisme anda. Selain itu juga dapat mengurangi risiko nyeri sendi dan radang sendi, mengurangi risiko penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi dan gangguan pernapasan. Protein nabati dalam susu non-hewani juga baik karena merupakan protein yang dapat mengurangi terkena resiko kolesterol. Dikatakan baik karena dapat membantu pembentukan tulang, otot, tulang rawan, kulit, dan darah serta dapat membangun, memperkuat, dan memperbaiki atau mengganti jaringan tubuh. Selain itu juga dapat membuat antibodi untuk sistem kekebalan tubuh. Susu non-hewani memiliki kandungan serat yang tinggi, sehingga dapat melancarkan pencernaan, menurunkan kadar kolesterol, membantu mengontrol kadar gula darah, menurunkan resiko penyakit jantung, membantu gerakan usus, mengurangi resiko terkena kanker serta membantu tubuh mendapatkan energi. Selain itu, susu non-hewani juga memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang banyak. Asam lemak omega 3 merupakan asam lemak tak jenuh jamak yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh manusia. Asam lemak omega 3 akan diserap oleh membrane sel tubuh serta berfungsi dalam mengatur lemak tubuh dengan cara meningkatkan kadar kolesterol baik, mencegah plak pada pembuluh darah, mengurangi penumpukan lemak dibawah kulit dan lemak yang tersimpan pada hati. Susu non-hewani lebih efektif dalam mencegah serta mengobati kanker prostat dibandingkan susu hewani. Selain itu susu non-hewani dapat mengurangi gejala menopause seperti misalnya penurunan hormon dalam tubuh. Namun konsumsi susu nonhewani yang terlalu banyak justru tidak baik bagi kesehatan. Maka, konsumsilah susu non-hewani secukupnya dan secara rutin. Dibandingkan susu hewani, susu non-hewani lebih efektif untuk menurunkan berat badan. Karena kandungan lemak serta kalori di dalam susu non-hewani lebih rendah dibanding susu hewani. Selain menurunkan berat badan, susu nonhewani juga dapat mengurangi resiko terkena gangguan jantung, gangguan peredaran darah, seperti stroke. Selain terhindar dari berbagai penyakit, susu non-hewani juga sangat baik bagi kesehatan kulit. Susu non-hewani bisa digunakan sebagai pembersih kulit yang sensitif. Bagi anda yang memiliki kulit sensitif tentu saja sangat sulit untuk memilih pembersih wajah yang cocok. Karena jika anda salah memilih bisa-bisa wajah atau kulit anda mengalami iritasi. Untuk mengatasinya, anda bisa gunakan susu non-hewani sebagai pembersih wajah. Susu non-hewani bisa menyuburkan dan meningkatkan pertumbuhan rambut. Mengkonsumsi susu non-hewani yang memiliki banyak nutrisi dan mengandung protein berkualitas tinggi bisa membantu tubuh menghasilkan jaringan baru serta bisa memicu pertumbuhan rambut baru. Susu kedelai yang mengandung vitamin B12 juga sangat bermanfaat untuk kesehatan rambut, karena dengan kurangnya vitamin B12 dapat menyebabkan rambut rontok. Berbeda dengan susu hewani, susu non-hewani tidak memiliki kandungan laktosa didalamnya, sehingga cocok bagi penderita intoleransi laktosa. Intoleransi laktosa adalah kondisi di mana laktase, sebuah enzim yang diperlukan untuk mencerna laktosa, tidak diproduksi dalam tubuh. Agar dapat memenuhi kebutuhan enzim laktase dalam tubuh, sangat disarankan jika penderita rutin mengonsumsi susu non-hewani. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
·id.vesiraja.com·
Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
Ini Dia 5 Tips Tambah Berat Badan Bumil dan Janin Dalam Kandungan
Ini Dia 5 Tips Tambah Berat Badan Bumil dan Janin Dalam Kandungan
Kehadiran seorang anak dalam keluarga sangat dinantikan. Hamilnya seorang ibu merupakan kabar gembira. Seorang ibu hamil disarankan untuk mengecek keadaannya saat pertama hamil sampai melahirkan. Hal ini dianjurkan untuk dijalani agar bayi dalam kandungan terpantau sehat sampai ibu melahirkan bayinya. Selama kehamilan salah satu hal penting adalah kenaikan berat badan ibu hamil. Berikut adalah tips menambah kenaikan berat badan ibu hamil dan janin dalam kandungan. 1. Penuhi konsumsi sayur dan buah, sempurnakan dengan camilan sehat seperti granola, muesli, almond, dan overnight oatmeals 2. Minum air putih, susu khusus ibu hamil, susu vegan, dan tinggalkan minuman bersoda 3. Rutin cek kesehatan 4. Istirahat dan olah raga yang cukup 5. Hindari stres dan hindari makanan pedas Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Ini Dia 5 Tips Tambah Berat Badan Bumil dan Janin Dalam Kandungan
·id.vesiraja.com·
Ini Dia 5 Tips Tambah Berat Badan Bumil dan Janin Dalam Kandungan
Kandungan dan Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan
Kandungan dan Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan
Pembudidayaan kacang hijau dilakukan dengan biji pada lahan kering maupun di lahan sawah sesudah panen padi dan buahnya berbentuk polong. Kacang hijau merupakan tanaman pangan semusim yang mempunyai umur panen antara 55 sampai 65 hari setelah tanam. Kacang hijau merupakan bahan pangan yang menyehatkan karena memiliki kandungan nutrisi yang sangat bermanfaat sebagai obat-obatan dan kesehatan tubuh. Berikut adalah kandungan dan manfaat kacang hijau bagi kesehatan. Mengandung kalsium, fosfor, zat besi, vitamin B kompleks yang berkhasiat sebagai obat beri-beri, demam nifas, pelancar air seni. Mengandung zat besi yang tinggi sehingga dapat bermanfaat bagi penderita kurang darah (anemia). Mengandung serat yang tinggi dan rendah lemak sehingga baik dikonsumsi agi orang yang ingin menurunkan berat badan dengan diikuti kegiatan olahraga secara teratur agar tetap sehat. Kandungan serat dalam kacang hijau mampu menyerap lemak sehingga tidak menjadi sumbatan dalam pembuluh darah yang menyadi penyebab penyakit jantung dan stroke. Mengandung rendah lemak dan serat yang tinggi sehingga baik untuk program menurunkan berat badan dengan diiringi olaharga yang rutin agar tetap sehat. Mengandung vitamin B kompleks yang sangat baik sebagai makanan pendamping ASI yang membuat pertumbuhan bayi menjadi lebih sehat. Mengandung rendah kolesterol, kacang hijau dikonsumsi secara teratur akan dapat mengurangi kadar kolesterol yang ada di tubuh karena memiliki kandungan serat yang mudah larut. Kandungan mineral seperti kalsium dan fosfor dapat menjaga kekuatan dan pertumbuhan tulang dan gigi, serta mencegah osteoporosis pada orang tua. Kacang hijau dapat menghaluskan kulit dengan mengambil sel kulit mati yang terdapat pada tubuh, kulit akan menjadi lebih putih, bersih, dan halus. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Kandungan dan Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan
·id.vesiraja.com·
Kandungan dan Manfaat Kacang Hijau Bagi Kesehatan
Kandungan dan Manfaat Kentang Bagi Kesehatan
Kandungan dan Manfaat Kentang Bagi Kesehatan
Kentang dengan nama Latin Solanum tuberosum, merupakan salah satu tanaman tahunan yang paling banyak ditanam di seluruh dunia. Kentang tergolong herba semusim (tanaman pendek tidak berkayu) dan cocok ditanam di dataran tinggi serta di daerah yang beriklim tropis. Bagian kentang yang dimanfaatkan untuk dimakan yaitu umbi batangnya. Penduduk Eropa dan Amerika Serikat memanfaatkan kentang sebagai makanan pokok. Namun, sekarang banyak orang yang memanfaatkan kentang sebagai makanan alternatif program diet. Kamu bisa mencoba untuk menggunakan kentang sebagai alternatif dalam menu diet kamu dalam rangka persiapan pernikahan kamu. Hal ini dikarenakan kentang kaya akan nutrisi, merupakan sumber karbohidrat dengan kandungan tepung dan gula yang tinggi, vitamin, dan serat. Kentang memiliki kandungan protein dan mineral yang lebih lengkap. Kentang, apabila dikonsumsi dengan kulitnya (dibersihkan dengan benar), masuk dalam kategori karbohidrat kompleks. Kentang mempunyai banyak khasiat, diantaranya potasium, vitamin C, menyimpan karbohidrat kompleks dan fiber atau pengganti gula darah, dan penjaga tekanan darah. Kentang juga mengandung vitamin B1, B2, B3 serta sedikit kandungan protein dan banyak mineral penting, seperti besi, magnesium, mangan, fosfor, tembaga, dan kalium. Jumlah lemaknya sedikit, sehingga dapat menghalang endapan kolesterol di dalam lapisan saluran darah. Selain itu kentang merupakan sumber terbaik dalam pembentukan zat besi dalam darah. Kentang juga menjamin sistem ketahanan badan karena kandungan vitamin serta kalsium yang tinggi. Dengan banyaknya kandungan gizi maka kentang juga memiliki banyak manfaat, antara lain: Memelihara kesehatan sistem pencernaan karena mengandung serat yang cukup tinggi. Melawan penyakit, seperti penyakit jantung, gangguan saraf, tumor, dan dapat membantu mengurangi resiko kanker prostat dan kanker rahim. Kentang segar dengan kulitnya kaya antioksidan dan vitamin C. Hasil penelitian terbaru menunjukkan bahwa antioksidan flavonoid dan kardioprotektif. Memelihara kesehatan kulit wajah. Dengan membalurkan parutan kentang di wajah dapat membuat kulit wajah bersinar dan mengurangi pembengkakan dan lingkaran hitam di bawah mata. Mengurangi kadar kolesterol, karena kalorinya rendah. Baik untuk perkembangan otak karena adanya zat besi dan tembaga. Menghilangkan stres pikiran karenan mengandung vitamin B6. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Kandungan dan Manfaat Kentang Bagi Kesehatan
·id.vesiraja.com·
Kandungan dan Manfaat Kentang Bagi Kesehatan