Ini Dia Daftar Makanan Penambah Kekebalan Tubuh Untuk Bumil dan Busui
Bumil dan busui jangan sampai kekurangan vitamin dan mineral ya.
Penting untuk menjaga diri sendiri, memperhatikan asupan gizi, dan melindungi si kecil.
Mengkonsumsi makanan padat nutrisi dan bahkan mengkonsumsi lebih banyak kalori saat sebelum hamil adalah bagian terpenting dalam menjaga dan meningkatkan kekebalan tubuh.
Diet kaya nutrisi sangatlah penting.
Asam Folat, Zat Besi, Kalsium, Kolin, Vitamin B-kompleks, Vitamin C, Vitamin D, DHA/Omega-3, dan Yodium akan membantu bumil dan busui bersama si kecil membangun kekebalan yang kuat.
Berikut daftar makanan penambah kekebalan tubuh untuk bumil dan busui.
Asam Folat – untuk pertumbuhan dan perkembangan si kecil yang sehat, mencegah keguguran dan cacat lahir
Besi – untuk menghasilkan hemoglobin yang cukup
Kalsium – untuk kesehatan tulang, gigi, jantung, otot dan saraf
Kolin – untuk perkembangan otak bayi
Vitamin B kompleks – bekerja sebagai bahan pembangun untuk pertumbuhan bayi
Vitamin C – untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat
Vitamin D – untuk membantu menyerap kalsium dan membangun kekebalan yang kuat
DHA/Omega-3 – untuk perkembangan otak & mata bayi yang sehat
Yodium – membuat hormon tiroid yang dibutuhkan untuk menggunakan dan menyimpan energi dari makanan
Berikut adalah beberapa bahan utama yang dianjurkan bagi bumil dan busui untuk dikonsumsi dalam makanan sehari-hari.
Kedelai – Edamame, Tahu, Tempe, Susu Kedelai
Gandum Utuh – Quinoa, Rolled Oats, Beras Merah
Sayuran Hijau – Bayam, Kangkung, Sawi Hijau, Selada Air, Pokchoy,
Lentil & Legum
Kacang & Biji – Almond, Walnut, Biji Labu, Biji Chia, Biji Rami, Kacang Hijau, Kacang Polong, Buncis
Buah – Jeruk, Berries, Apel, Pisang, Alpukat, Pepaya, Kurma, Kelapa
Sayuran – Brokoli, Asparagus, Bit, Kentang, Wortel, Tomat, Peterseli
Salah satu saran terbaik bagi bumil dan busui adalah makan makanan gizi seimbang yang tinggi serat dan berpusat pada sumber protein yang baik.
Artikel ini muncul pertama kali di:
Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital
Pada:
Ini Dia Daftar Makanan Penambah Kekebalan Tubuh Untuk Bumil dan Busui