Found 2 bookmarks
Custom sorting
Jenis Jenis Hutan di Indonesia
Jenis Jenis Hutan di Indonesia
Jenis Jenis Hutan di Indonesia Hutan adalah sebuah wilayah yang luas, biasanya terletak di lereng sebuah pegunungan (dataran tinggi) yang mempunyai ciri khas banyak ditumbuhi berbagai macam pohon atau salah satu jenis pohon tertentu yang sangat padat. Ada beberapa jenis hutan yang ada di Indonesia. 1. Dilihat Dari Jenis Tumbuhannya Menurut jenis tumbuhannya, hutan dibagi menjadi dua macam yaitu hutan homogen dan hutan heterogen. Hutan homogen adalah hutan yang terdiri dari satu jenis tumbuhan. Contoh: hutan jati, hutan bambu, dan hutan pinus. Hutan heterogen adalah hutan yang ditumbuhi oleh berbagai jenis tumbuhan. 2. Dilihat Dari Fungsinya Menurut fungsinya, hutan dapat dibagi menjadi empat macam. Hutan lindung, yakni berfungsi sebagai penyaring air, pencegah banjir, dan perlindungan tanah dari erosi. Hutan suaka alam, berfungsi melindungi jenis tumbuhan dan ekosistem tertentu (cagar alam) dan hewan tertentu (suaka margasatwa). Hutan produksi, merupakan hutan yang sengaja ditanam untuk diambil fungsinya atau kayunya. Hutan wisata, dimanfaatkan untuk tempat wisata atau rekreasi. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Jenis Jenis Hutan di Indonesia
·id.vesiraja.com·
Jenis Jenis Hutan di Indonesia
Fungsi Ekologis dan Fungsi Ekonomis Hutan Mangrove
Fungsi Ekologis dan Fungsi Ekonomis Hutan Mangrove
Hutan mangrove atau lebih dikenal masyarakat sebagai hutan bakau merupakan tipe hutan yang terletak di daerah pasang surut air laut. Pada saat air pasang, hutan mangrove tergenang oleh air laut dan pada saat surut, hutan mangrove bebas dari genangan air laut. Biasanya hutan mangrove berkembang dengan baik pada pantai yang terlindung, muara sungai, ataupun laguna. Tumbuhan yang hidup di hutan mangrove tahan terhadap garam yang terkandung dalam air laut. Hutan mangrove memiliki fungsi ekologis dan fungsi ekonomis. Fungsi ekologis hutan mangrove adalah sebagai habitat atau tempat tinggal binatang laut untuk berlindung, mencari makan, atau berkembang biak. Fungsi ekologis lainnya dari hutan mangrove adalah melindungi pantai dari abrasi air laut. Fungsi ekonomis hutan mangrove berupa nilai ekonomi dari kayu dan makhluk hidup yang ada di dalamnya. Penduduk biasanya memanfaatkan kayu sebagai bahan kayu bakar dan bahan pembuat arang. Kayu bakau dapat juga dijadikan bahan pembuat kertas. Selain kayu, hutan mangrove juga dihuni oleh beragam jenis hewan yang bernilai ekonomi, misalnya udang dan jenis ikan lainnya yang berkembang biak di wilayah ini. Hutan mangrove tersebar di pesisir barat pulau Sumatra, beberapa bagian dai pantai utara pulau Jawa, sepanjang pesisir Kalimantan, pesisir pulau Sulawesi, pesisir selatan Papua, dan sejumalh pulau kecil lainnya. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Fungsi Ekologis dan Fungsi Ekonomis Hutan Mangrove
·id.vesiraja.com·
Fungsi Ekologis dan Fungsi Ekonomis Hutan Mangrove