Found 20 bookmarks
Custom sorting
Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
Susu non-hewani adalah susu yang tidak berasal dari hewan, yakni susu yang berasal dari tumbuhan. Susu nonhewani sangat cocok bagi yang tidak mengonsumsi susu hewani, karena alasan kesehatan, agama, intoleransi laktosa, dan penyebab lainnya. Selain itu banyak orang yang mengonsumsi susu nabati karena lebih ramah lingkungan. Susu non-hewani dikatakan lebih ramah lingkungan karena dalam takaran yang sama susu non-hewani membutuhkan energi yang lebih sedikit dibanding susu hewani. Selain itu, jika memproduksi susu hewani, peternak harus merawat serta memberi makanan pada hewan tersebut. Berbeda dengan susu non-hewani yang hanya perlu menanam dan memberi pupuk tanaman yang diinginkan. Kelebihan susu non-hewani antara lain lebih rendah kalori dibandingkan susu hewani. Hal ini membawa banyak manfaat yaitu dengan mengonsumsi susu nonhewani dapat memberikan vitamin dan mineral yang penting untuk meningkatkan aktivitas metabolisme anda. Selain itu juga dapat mengurangi risiko nyeri sendi dan radang sendi, mengurangi risiko penyakit jantung, stroke, tekanan darah tinggi dan gangguan pernapasan. Protein nabati dalam susu non-hewani juga baik karena merupakan protein yang dapat mengurangi terkena resiko kolesterol. Dikatakan baik karena dapat membantu pembentukan tulang, otot, tulang rawan, kulit, dan darah serta dapat membangun, memperkuat, dan memperbaiki atau mengganti jaringan tubuh. Selain itu juga dapat membuat antibodi untuk sistem kekebalan tubuh. Susu non-hewani memiliki kandungan serat yang tinggi, sehingga dapat melancarkan pencernaan, menurunkan kadar kolesterol, membantu mengontrol kadar gula darah, menurunkan resiko penyakit jantung, membantu gerakan usus, mengurangi resiko terkena kanker serta membantu tubuh mendapatkan energi. Selain itu, susu non-hewani juga memiliki kandungan asam lemak omega 3 yang banyak. Asam lemak omega 3 merupakan asam lemak tak jenuh jamak yang tidak dapat diproduksi sendiri oleh tubuh manusia. Asam lemak omega 3 akan diserap oleh membrane sel tubuh serta berfungsi dalam mengatur lemak tubuh dengan cara meningkatkan kadar kolesterol baik, mencegah plak pada pembuluh darah, mengurangi penumpukan lemak dibawah kulit dan lemak yang tersimpan pada hati. Susu non-hewani lebih efektif dalam mencegah serta mengobati kanker prostat dibandingkan susu hewani. Selain itu susu non-hewani dapat mengurangi gejala menopause seperti misalnya penurunan hormon dalam tubuh. Namun konsumsi susu nonhewani yang terlalu banyak justru tidak baik bagi kesehatan. Maka, konsumsilah susu non-hewani secukupnya dan secara rutin. Dibandingkan susu hewani, susu non-hewani lebih efektif untuk menurunkan berat badan. Karena kandungan lemak serta kalori di dalam susu non-hewani lebih rendah dibanding susu hewani. Selain menurunkan berat badan, susu nonhewani juga dapat mengurangi resiko terkena gangguan jantung, gangguan peredaran darah, seperti stroke. Selain terhindar dari berbagai penyakit, susu non-hewani juga sangat baik bagi kesehatan kulit. Susu non-hewani bisa digunakan sebagai pembersih kulit yang sensitif. Bagi anda yang memiliki kulit sensitif tentu saja sangat sulit untuk memilih pembersih wajah yang cocok. Karena jika anda salah memilih bisa-bisa wajah atau kulit anda mengalami iritasi. Untuk mengatasinya, anda bisa gunakan susu non-hewani sebagai pembersih wajah. Susu non-hewani bisa menyuburkan dan meningkatkan pertumbuhan rambut. Mengkonsumsi susu non-hewani yang memiliki banyak nutrisi dan mengandung protein berkualitas tinggi bisa membantu tubuh menghasilkan jaringan baru serta bisa memicu pertumbuhan rambut baru. Susu kedelai yang mengandung vitamin B12 juga sangat bermanfaat untuk kesehatan rambut, karena dengan kurangnya vitamin B12 dapat menyebabkan rambut rontok. Berbeda dengan susu hewani, susu non-hewani tidak memiliki kandungan laktosa didalamnya, sehingga cocok bagi penderita intoleransi laktosa. Intoleransi laktosa adalah kondisi di mana laktase, sebuah enzim yang diperlukan untuk mencerna laktosa, tidak diproduksi dalam tubuh. Agar dapat memenuhi kebutuhan enzim laktase dalam tubuh, sangat disarankan jika penderita rutin mengonsumsi susu non-hewani. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
·id.vesiraja.com·
Kelebihan Susu Non-Hewani Dibandingkan dengan Susu Hewani
Susu Almond untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui
Susu Almond untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui
Susu almond adalah susu yang berasal dari almond. Susu almond banyak disarankan untuk dikonsumsi bagi ibu hamil dan ibu menyusui. Susu almond memiliki kandungan nutrisi yang lengkap, seperti vitamin B, vitamin A, vitamin D, dan kalsium serta rendah kalori dan rendah sodium. Susu almond memiliki banyak manfaat bagi ibu hamil, salah satunya adalah memberikan energi tambahan. Susu almond mengandung karbohidrat dan protein yang bisa membantu menyuplai energi untuk ibu hamil. Dengan begitu, pertumbuhan maupun perkembangan janin juga bisa berlangsung dengan baik. Selain itu, susu almond juga dapat memelihara jantung ibu hamil. Kandungan vitamin E dan antioksidan pada susu almond dapat membantu memelihara fungsi jantung ibu hamil sekaligus mencegah stres oksidatif akibat radikal bebas yang meningkat seiring bertambahnya usia kandungan. Susu almond juga dapat menurunkan kadar kolesterol jahat. Susu almond memiliki kandungan lemak tak jenuh yang baik bagi kesehatan tubuh ibu hamil. Yang dimana kandungan lemak tak jenuh tersebut dapat menurunkan kadar kolesterol jahat di dalam tubuh ibu hamil sehingga mampu memperkecil kemungkinan mengalami penyakit jantung dan kolesterol. Susu almond mengandung antioksidan yang tinggi sehingga sangat cocok bagi ibu hamil. Susu almond memiliki kandungan antioksidan yang cukup tinggi dalam bentuk vitamin E. Vitamin E yang terkandung dalam susu almond bisa membantu menjaga kesehatan ibu hamil. Susu almond bisa menjaga kesehatan kulit ibu hamil tetap terjaga dengan baik. Karena vitamin E dalam susu almond dapat menangkal radikal bebas yang berasal dari polusi udara dan juga dapat mencegah kerusakan sel-sel pada tubuh. Susu almond juga dapat melancarkan sistem pencernaan ibu hamil. Susu almond mengandung serat yang baik untuk ibu hamil. Saat masa kehamilan, biasanya ibu hamil mengalami susah buang air besar. Jika ibu hamil rutin mengonsumsi susu almond, sistem pencernaan ibu hamil akan lebih lancar. Selain baik untuk ibu hamil, susu almond juga sangat baik bagi ibu menyusui. Salah satunya adalah dapat memperkaya kandungan nutrisi ASI. Susu almond adalah sumber protein yang baik untuk ibu menyusui. Banyak orang menyarankan untuk rutin mengkonsumsi susu almond saat menyusui karena susu almond mengandung kalsium yang cukup dan efektif dalam meningkatkatkan proses pertumbuhan bayi. Susu almond juga sangat dibutuhkan karena dapat meningkatkan kualitas ASI. Untuk ibu menyusui yang ingin meningkatkan kualitas dan kuantitas susu, sus almond adalah jawabannya. Mengolah almond menjadi susu almond tidak mengubah kinerjanya dalam meluncurkan ASI. Minum susu almond secara rutin lebih praktis dan memiliki rasa yang lebih baik daripada almond biasa. Susu almond juga dapat membantu perkembangan otak bayi. Pertumbuhan dan perkembangan bayi selama menyusui bukan hanya bentuk fisik tetapi juga perkembangan otak bayi yang harus diperhatikan. Asam folat dan vitamin E yang terkandung dalam susu almond dapat membantu perkembangan otak bayi. Susu almond juga dapat melindungi kesehatan tulang bayi dan ibu hamil. Kandungan kalsium dan fosfor susu almond membantu memastikan perkembangan tulang yang lebih kuat dan lebih sehat pada bayi yang sedang tumbuh. Dengan rutin mengonsumsi susu almond ibu menyusui juga dapat terhindar dari osteoporosis. Susu almond dapat meningkatkan kekebalan bayi. Seperti gudang nutrisi, susu almond dikemas dengan jutaan nutrisi yang penting bagi ibu menyusui. Vitamin E, Vitamin B2, B3, dan B1, semuanya terkandung dalam segelas susu almond. Selain sebagai sumber protein, susu almond juga merupakan sumber mineral yang dibutuhkan tubuh. Mineral yang terkandung seperti magnesium, tembaga, fosfor, kalsium, besi, dan seng. Susu almond juga dapat mempertahankan berat badan ibu menyusui. Sebagai ibu menyusui, mungkin sangat sulit meluangkan waktu untuk memasak makanan yang bergizi. Tapi jangan khawatir, karena susu almond bisa menjadi pilihan yang praktis, sehat dan lezat. Susu almond yang sehat dan mengenyangkan adalah asupan yang tepat untuk mempertahankan berat badan yang stabil setelah melahirkan. Susu almond adalah alternatif bagi ibu hamil, ibu menyusui atau bayi bunda yang mengidap intoleransi laktosa. Karena susu almond tidak mengandung laktosa sama sekali. Penderita intoleransi laktosa kesulitan dalam mencerna gula dalam susu sapi atau susu yang mengandung laktosa. Jika bunda sering sakit perut atau diare setelah minum susu sapi atau susu yang mengandung laktosa, mungkin bunda mengidap intoleransi laktosa. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Susu Almond untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui
·id.vesiraja.com·
Susu Almond untuk Ibu Hamil dan Ibu Menyusui
Mulai Dengan Satu Langkah Untuk Tubuh Sehat dan Bugar
Mulai Dengan Satu Langkah Untuk Tubuh Sehat dan Bugar
Mulai Dengan Satu Langkah Untuk Tubuh Sehat dan Bugar “Perjalanan seribu mil dimulai dengan satu langkah.” — Lao Tzu Semua orang yang pernah menjalani diet penurunan berat badan atau pembentukan tubuh yang bugar, dimulai pada satu hari. Hari itu berubah menjadi hari kedua, satu minggu, satu bulan, dan akhirnya satu tahun. Itu tidak terjadi dalam semalam dan itu tidak selalu mudah. Tetapi kegigihan membuahkan hasil dalam hal kesehatan. Mulai dengan satu langkah hari ini, satu usaha sederhana, seperti beberapa potongan buah untuk hidangan penutup, atau segelas air putih dan bukanlah soda, dapat menghasilkan dan membawa seseorang lebih dekat ke tubuh sehat dan bugar yang selalu diharapkan. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Mulai Dengan Satu Langkah Untuk Tubuh Sehat dan Bugar
·id.vesiraja.com·
Mulai Dengan Satu Langkah Untuk Tubuh Sehat dan Bugar
Resep Mie Pecel Saus Kacang Mete Rumahan Enak Sehat
Resep Mie Pecel Saus Kacang Mete Rumahan Enak Sehat
Makanan hasil perpaduan mie telur dengan bumbu pecel kacang mete yang rasanya manis, pedas, asam, asin, dan gurih menjadi satu sensasi begitu mantap. Sangat cocok dijadikan menu akhir minggu bersama keluarga tercinta. Bahan bumbu pecel: 100 g kacang mete, sangrai, haluskan 75 g gula lontar 400 ml air Bumbu halus bumbu pecel: 2 siung bawang putih 5 buah cabai merah kecil 2 buah cabai merah besar 1 buah tomat merah 1 ruas kencur 5 lembar daun jeruk 1 sdt garam minyak untuk menumis Bahan mie: 250 g mie telur air untuk merebus Bumbu mie: 1 sdm minyak bawang 1/2 sdt garam 1 sdt kaldu jamur 1/2 sdt merica bubuk Bahan pelengkap: 2 butir telur 1 buah wortel, kupas, potong korek api 1 ikat sawi hijau, potong 2 cm Cara membuat: 1. Bumbu pecel: Panaskan sedikit minyak, tumis bumbu halus hingga harum. Masukkan air, masak hingga mendidih. Tambahkan gula lontar dan kacang mete yang telah dihaluskan. Aduk-aduk, masak hingga mengental. Angkat, sisihkan. 2. Mie: Didihkan air, masukkan mie telur. Masak hingga matang. Angkat, tiriskan. Siapkan wadah besar. Masukkan bumbu mie ke dalamnya. Tambahkan mie telur yang telah direbus. Aduk rata, sisihkan. 3. Penyajian: Siapkan piring saji. Tata mie telur, rebusan sawi hijau, rebusan wortel, dan potongan telur rebus. Siram dengan bumbu pecel kacang mete. Sajikan segera. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Resep Mie Pecel Saus Kacang Mete Rumahan Enak Sehat
·id.vesiraja.com·
Resep Mie Pecel Saus Kacang Mete Rumahan Enak Sehat
Pengalaman Menjalani Raw Food, Sebuah Awal Pencarian
Pengalaman Menjalani Raw Food, Sebuah Awal Pencarian
Oleh : Victoria Boutenko (Penulis Buku Best Seller “Green Smoothies”) Kami dulu bergurau bahwa kami beruntung karena sekeluarga bisa sakit bersama-sama. tapi pada tahun 1993, masalah kesehatan kami bukanlah gurauan lagi karena saya, suami dan kedua anak saya sekarat. Saya 38 tahun, didiagnosa penyakit yang sama dengan ayah saya, arrythmia, yaitu detak jantung yang tidak biasa. Kaki saya terus menerus terasa sakit karena edema, berat badan saya 140 kg, dan masih terus bertambah. Lengan kanan saya mati rasa pada malam hari, dan saya khawatir bila saya meninggal dan anak-anak saya jadi yatim piatu. Saya terus menerus merasa capai dan depresi. Akhirnya, dokter saya angkat tangan dan menyuruh saya untuk berdoa. Suami saya, Igor, sakit-sakitan semenjak kecil. Sampai usia 17 tahun dia sudah menjalani operasi sebanyak sembilan kali. Dia menderita hipertiroid progresif dan rematoid artritis kronis, pada usia 38 tahun kesehatannya sudah rusak total. Denyut jantungnya hampir selalu 140+, matanya selalu berair pada siang hari, dan tangannya gemetar. Seluruh badannya terasa sakit. Dokternya berkata bahwa dia harus bersiap untuk menghabiskan sisa hidupnya di atas kursi roda. Anak perempuan kami Valya terlahir dengan asma dan alergi. Mukanya pucat, dan hidupnya banyak duduk karena dia akan batuk dan tersedak bila berlari atau melompat. Tahun 1993, pada usia 8 tahun, hampir setiap malam dia bangun karena batuk yang terus menerus. Anak lelaki kami, Sergei, didiagnosa menderita diabetes pada usia 9 tahun. Kami menghabiskan 2 sampai 4 ribu dollars AS dalam sebulan untuk membayar pengobatan, asuransi, pertemuan-pertemuan dengan dokter dan obat-obatan. September 1993 dokter memberitahu kami bahwa Sergei harus diberi insulin. Igor dan saya sangat terpukul. Nenek saya yang menderita diabetes belum lama meninggal karena overdosis insulin. Saya tidak dapat membayangkan bahwa Sergei harus menerima obat yang kekuatannya begitu besar. Saya bertekad tidak akan memberikan insulin. Saya mencari informasi tentang insulin di perpustakaan. Semua buku yang saya baca menjelaskan bahwa suntikan insulin dapat menyebabkan melemahnya fungsi mata dan gagal ginjal. Ketakutan saya terhadap insulin semakin menguat. Saya bertanya kepada semua orang, dan akhirnya bertanya hanya kepada orang yang tampak sehat mengenai alternatif pengobatan lain untuk diabetes. Dua bulan kemudian, keajaiban terjadi! Dalam antrian bank yang letaknya hanya dua blok dari rumah, saya melihat seorang wanita dan langsung mengerti apa yang dikatakan orang tentang ‘kulit yang bersinar’ Dia, yang Elisabeth, terlihat sangat sehat. Saya (S) bertanya kepadanya : “Menurut anda, apakah diabetes bisa disembuhkan secara alami” Elisabeth (E) : “Tentu saja!” S : “Mengapa anda begitu yakin?” E : “Karena saya sembuh dari kanker usus stadium 4, 20 tahun yang lalu” S : “Tetapi itu tidak sama dengan diabetes” E : “Semuanya sama” S : “Bolehkah saya membelikan anda makan siang dan kita bisa mengobrol?” E : “Terimakasih, tetapi saya tidak akan makan makanan anda. Saya dengan senang hati akan menjawab pertanyaan anda.” Saya dan Elisabeth duduk di luar bank dan dia bercerita tentang, makanan mentah. Awalnya, saya sangat kecewa. Saya mencari jawaban yang lebih serius. Saya akan bekerja keras dan membayar berapapun untuk ramuan obat yang mujarab. Makanan mentah terdengar terlalu simpel. Saya pernah mendengar tentang makanan mentah dan saya tidak senaif itu untuk percaya. Saya bertanya ke Elisabeth, “Apakah anda percaya bahwa manusia bisa hidup hanya dengan buah, sayuran, kacang-kacangan dan biji-bijian, mentah?!” Elisabeth menjawab dengan 3 hal : Hewan tidak memasak makanan mereka. Saya makan hanya makanan mentah selama 20 tahun dan sembuh dari kanker usus. Anda tidak datang ke dunia ini dengan kompor menempel diperut anda. Jawaban yang jauh dari ilmiah, tetapi saya tidak dapat membantahnya. Selain itu, saya sangat terkesan dengan penampilan Elisabeth yang terlihat sangat muda, dan saya sangat ingin kesehatan anggota keluarga saya menjadi lebih baik. Saya ingin mencoba makanan mentah, dan demi anak lelaki saya, saya mengajak suami saya untuk mencoba makanan mentah selama beberapa minggu. Suami saya marah, “Saya orang Rusia, tidak bisa hidup dengan makanan kelinci. Saya bekerja fisik. Saya menyukai borscht Rusia dengan babi. Makanan menyatukan keluarga. Kamu mau kita duduk bersama mengelilingi batang wortel?” Coba pikir lagi. Seseorang harus belajar selama 14 tahun untuk menjadi dokter. Pemerintah telah mengeluarkan bilyunan dollars untuk penelitian medis. Apakah menurutmu mereka tidak tahu apa yang mereka lakukan? Kalau menjadi sehat segampang itu, para dokter sudah melakukannya sejak dulu. Saya kecewa, namun saya mencoba untuk membicarakannya lagi di waktu yang lebih tepat. Suatu hari suami saya bangun dengan rasa sakit yang paling buruk. Dia merasakan sakit di tenggorokan, tidak dapat berbicara. Saya membawanya ke rumah sakit. Setelah melihat hasil tes darah, dokter menyuruhnya operasi, karena tiroidnya sudah tidak bagus lagi dan harus diambil. Igor protes, “Saya sudah menjalani 9 kali operasi. Tidak satupun membantu, dan saya telah memutuskan untuk tidak akan menjalani operasi lagi sepanjang hidup saya.” “Operasi ini tidak bisa dihindari”, kata dokter. “Bagaimana bila saya menolak?” tanya Igor “Anda akan mati”, jawab dokter. Igor bertanya, “Berapa lama lagi?” Dokter memperkirakan, “Mungkin kurang dari dua bulan” “Saya akan menjalani pola makan makanan mentah!” kata Igor Kami pergi dan hari itu, 21 Januari 1994 adalah titik balik dalam sejarah kesehatan keluarga kami. Semenjak itu seluruh keluarga menjalankan pola makan makanan mentah. Kami pulang dari rumah sakit dengan belum mengetahui takdir kami dan sepakat untuk menjalankan pola makan makanan mentah selama dua minggu dan melihat apakah ada perbaikan dalam kesehatan kami. Beberapa jam kemudian, Igor pergi bekerja, saya ke dapur. Saya menyadari bahwa ini bisa menjadi satu-satunya kesempatan dalam hidup untuk melakukan perubahan besar. Saya memeriksa makanan di kulkas dan di lemari dan menemukan bahwa hampir tidak ada makanan mentah di rumah kami. Semuanya harus menyingkir! Saya mengambil kantong sampah besar dan membuang semua makaroni, sereal, nasi, makanan kecil, es lilin, busa krim kental, roti, saus, keju, dan tuna kaleng. Selanjutnya menyingkirkan mesin pembuat kopi, pemanggang roti, dan mesin pembuat pasta. Saya mematikan lampu kompor dan menutup kompor dengan sebuah talenan besar. Yang tinggal hanyalah sebuah microwave yang besar dan mahal. Saya teringat akan roti lapis dengan keju meleleh, tarcis, dan semua “keajaiban” yang telah saya buat dengannya. Lalu saya berpikir tentang Sergei dan diabetesnya. Dari semua hal di dunia, saya tidak ingin dia memakai insulin. Jadi saya mengambil palu, memecahkan pintu kaca microwave itu, dan memindahkannya ke garasi. Saya keluarkan semua panci dan wajan baru saya ke pinggir jalan, yang lenyap beberapa menit kemudian. Lalu saya segera pergi ke supermarket. Saat itu saya tidak pernah tahu tentang menu makanan mentah. Saya tidak tahu apa saja yang dimakan para penganut pola makan mentah, dan tidak pernah mengenal mereka, hanya Elisabeth, yang makan dengan sederhana. Saya belum pernah mendengar tentang kraker flaxseed yang dikeringkan, susu kacang, keju, biji-bijian, atau kue mentah. Saya pikir makanan mentah adalah salad. Sejauh ini, saya berasal dari Rusia, dimana buah dan sayur segar hanya ada pada musim panas. Makanan kami adalah kentang, daging, makaroni, banyak produk susu, dan buah kadang-kadang. Kami tidak biasa makan salad dan keluarga saya tidak suka sayuran. Maka saya menuju ke bagian buah-buahan. Mengacu pada dana, kami biasanya hanya beli apel washington, jeruk navel, dan pisang. Saya penuhi keranjang dengan tiga macam buah ini. Saat anak-anak pulang sekolah dan Igor pulang kerja, mereka bertanya, “Apa makan malamnya?” Saya minta mereka lihat di kulkas. Anak-anak tidak percaya apa yang mereka lihat. “Dimana camilan untuk nonton TV? Kemana semua es krim?” Sergei berkata, “Lebih baik saya disuntik insulin seumur hidup daripada harus ikut pola makan gila ini” Mereka menolak untuk makan dan pergi ke kamar. Igor makan 2 buah pisang dan protes, katanya membuat semakin lapar. Kami punya banyak waktu hari itu. Saya ingat, kami berjalan dari ruang satu ke ruang lainnya sambil terus melihat jam, untuk memikirkan, merencana, menyiapkan makanan, makan, dan membersihkannya. Kami merasa lapar, tidak nyaman, aneh dan tersesat. Kami mencoba nonton tv, tapi iklan ayam panggang sangat tak tertahankan. Sangat sulit menunggu hingga pukul sembilan. Tidak bisa tidur karena lapar, saya mendengar langkah kaki di dapur dan suara laci dibuka dan ditutup. Esoknya, tidak seperti biasanya, kami bangun awal dan berkumpul di dapur. Saya melihat banyak kulit pisang dan kulit jeruk di pojok. Valya bercerita bahwa dia tidak batuk malam itu. Saya ingat, saya berkata kepadanya, “Itu hanya kebetulan, pola makan ini tidak bekerja secepat itu” Sergei memeriksa gula darahnya. Masih tinggi, tapi lebih rendah daripada beberapa pekan terakhir. Igor dan saya merasakan penambahan energi, dan secara umum, merasa lebih ringan dan positif. Kami juga merasa sangat lapar. Saya tidak pernah mengatakan bahwa beralih ke pola makan mentah itu mudah. Itu sangat berat bagi kami berempat. Tubuh kami meminta makanan yang biasa kami makan. Dari hari pertama, dan sampai beberapa minggu sesudahnya, menit demi menit, saya melamun membayangkan makan bagel dengan krim keju, sup panas, cokelat, dan terakhir, bermacam-macam keripik. Malam hari, saya mencari french fries di bawah bantal saya. Saya mengambil dua dollar dari uang belanja dan menyimpannya. Saya berencana suatu hari, saya akan lari sendirian ke restoran dan beli sepotong pizza keju panas, memakannya cepat-cepat tanpa dilihat, lari pulang dan meneruskan pola makan mentah. Untun...
·id.vesiraja.com·
Pengalaman Menjalani Raw Food, Sebuah Awal Pencarian
Ini Dia Daftar Makanan Penambah Kekebalan Tubuh Untuk Bumil dan Busui
Ini Dia Daftar Makanan Penambah Kekebalan Tubuh Untuk Bumil dan Busui
Bumil dan busui jangan sampai kekurangan vitamin dan mineral ya. Penting untuk menjaga diri sendiri, memperhatikan asupan gizi, dan melindungi si kecil. Mengkonsumsi makanan padat nutrisi dan bahkan mengkonsumsi lebih banyak kalori saat sebelum hamil adalah bagian terpenting dalam menjaga dan meningkatkan kekebalan tubuh. Diet kaya nutrisi sangatlah penting. Asam Folat, Zat Besi, Kalsium, Kolin, Vitamin B-kompleks, Vitamin C, Vitamin D, DHA/Omega-3, dan Yodium akan membantu bumil dan busui bersama si kecil membangun kekebalan yang kuat. Berikut daftar makanan penambah kekebalan tubuh untuk bumil dan busui. Asam Folat – untuk pertumbuhan dan perkembangan si kecil yang sehat, mencegah keguguran dan cacat lahir Besi – untuk menghasilkan hemoglobin yang cukup Kalsium – untuk kesehatan tulang, gigi, jantung, otot dan saraf Kolin – untuk perkembangan otak bayi Vitamin B kompleks – bekerja sebagai bahan pembangun untuk pertumbuhan bayi Vitamin C – untuk sistem kekebalan tubuh yang sehat Vitamin D – untuk membantu menyerap kalsium dan membangun kekebalan yang kuat DHA/Omega-3 – untuk perkembangan otak & mata bayi yang sehat Yodium – membuat hormon tiroid yang dibutuhkan untuk menggunakan dan menyimpan energi dari makanan Berikut adalah beberapa bahan utama yang dianjurkan bagi bumil dan busui untuk dikonsumsi dalam makanan sehari-hari. Kedelai – Edamame, Tahu, Tempe, Susu Kedelai Gandum Utuh – Quinoa, Rolled Oats, Beras Merah Sayuran Hijau – Bayam, Kangkung, Sawi Hijau, Selada Air, Pokchoy, Lentil & Legum Kacang & Biji – Almond, Walnut, Biji Labu, Biji Chia, Biji Rami, Kacang Hijau, Kacang Polong, Buncis Buah – Jeruk, Berries, Apel, Pisang, Alpukat, Pepaya, Kurma, Kelapa Sayuran – Brokoli, Asparagus, Bit, Kentang, Wortel, Tomat, Peterseli Salah satu saran terbaik bagi bumil dan busui adalah makan makanan gizi seimbang yang tinggi serat dan berpusat pada sumber protein yang baik. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Ini Dia Daftar Makanan Penambah Kekebalan Tubuh Untuk Bumil dan Busui
·id.vesiraja.com·
Ini Dia Daftar Makanan Penambah Kekebalan Tubuh Untuk Bumil dan Busui
Sukseskan Diet Sehat Kamu Dengan Paket Cemilan DIY
Sukseskan Diet Sehat Kamu Dengan Paket Cemilan DIY
Cemilan 100 hingga 200 kalori di antara waktu makan adalah cara yang bagus untuk mencapai dan mempertahankan berat badan dan gaya hidup yang sehat. Hal ini secara umum diiyakan oleh banyak orang, sehingga banyak toko kelontong, pompa bensin, dan toko serba ada menjual tak terhitung banyaknya paket kerupuk, kue, permen, dan banyak lagi yang berkalori 100 kalori. Sementara paket makanan ringan yang dikontrol kalori itu baik untuk lingkar pinggang kamu, mereka tidak begitu baik untuk dompet kamu. Dengan sedikit persiapan, kamu dapat membuat paket cemilan sehat sendiri untuk menghemat uang, dan tentunya juga membuat diet kamu berhasil. Ikuti tip dan resep ini untuk berkreasi paket makanan ringan 100 kalori buatan sendiri. Mengapa Harus Membuat Paket Makanan Ringan Sendiri? Ada beberapa alasan mengapa membuat paket cemilan sehat kamu sendiri lebih baik daripada membeli versi yang sudah jadi di toko. Yang pertama adalah biaya. Kedua, makanan ringan yang kamu beli di toko semuanya dikemas. Baik dalam kardus ataupun plastik. Kemasan ini akan menambah sampah yang ujung-ujungnya akan berdampak pada lingkungan. Ketiga, makanan ringan dalam kemasan pada umumnya mengandung bahan pengawet yang akan memberikan efek negatif pada kesehatan tubuh. Jadi, membuat sendiri paket makanan ringan memungkinkan kamu mengontrol apa yang kamu makan. Kamu dapat melewatkan makanan dengan bahan pengawet atau bahan lain yang tidak ingin kamu konsumsi, dan kamu dapat mencampur dan mencocokkan untuk menemukan campuran cemilan yang sempurna untuk selera kamu. Paket Makanan Ringan 100 Kalori DIY Cara termudah untuk membuat paket cemilan 100 kalori adalah dengan mencampur dan mencocokkan makanan yang ada. Bahan-bahan berikut adalah masing-masing 50 kalori, yang akan memberi kamu gambaran tentang berapa banyak setiap item yang dapat kamu gabungkan untuk mendapatkan cemilan yang sempurna. Kemas makanan favorit kamu dalam satu kemasan untuk nantinya bisa langsung dikonsumsi saat diperlukan. Porsi Buah Dan Sayuran 50 Kalori 1/2 apel sedang 1/2 cangkir blueberry 1/2 cangkir anggur 1 buah kiwi ukuran sedang 1 cangkir semangka 10 buah tomat ceri 1,5 cangkir paprika merah Porsi Krispi 50 Kalori 7 almond 15 pistachio 20 kerupuk 3 biskuit 1,5 cangkir popcorn polos atau sedikit asin Jangan membatasi diri kamu pada hal-hal di atas. Apa saja bisa diubah menjadi cemilan 100 kalori. Cukup periksa panel fakta nutrisi makanan favorit kamu di samping atau belakang kemasan. Catat ukuran porsi dan kalori per porsi dan lakukan beberapa perhitungan matematika sederhana untuk menentukan berapa banyak kalori di setiap bagian. Untuk buah, atau makanan lain yang mungkin tidak memiliki informasi nutrisi yang ditandai dengan jelas, ada situs web yang bisa memberikan informasi tentang ini. Cara Menyimpan Makanan Ringan Buatan Sendiri Saat kamu membuat sendiri porsi makanan ringan yang dikontrol kalori, kamu pasti ingin menyimpannya dalam wadah yang dapat digunakan kembali untuk mengurangi dampak lingkungan. Wadah kedap udara adalah wadah yang sempurna untuk kacang, kerupuk, buah potong dan banyak lagi. Wadah ini kedap udara untuk mencegah kebocoran dan menjaga makanan tetap segar. Pilih wadah kedap udara yang terbuat dari bahan yang aman untuk makanan. Ukuran wadah kedapat udara tersedia dalam berbagai ukuran. Mulai dari yang sesuai dengan tas makan siang atau ransel kamu. Jika kebetulan kamu seorang yang suka DIY, kamu juga dapat dengan mudah membuat tas cemilan sendiri yang dapat digunakan kembali. Bagaimana menurut kamu? Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Sukseskan Diet Sehat Kamu Dengan Paket Cemilan DIY
·id.vesiraja.com·
Sukseskan Diet Sehat Kamu Dengan Paket Cemilan DIY
Buah dan Sayuran dalam Pola Makan Sehat
Buah dan Sayuran dalam Pola Makan Sehat
Gizi dan kesehatan bagaikan dua sisi mata uang yang tidak dapat dipisahkan satu sama lain. Untuk mencapai tingkat kesehatan yang baik, diperlukan asupan gizi yang baik pula. Asupan gizi yang baik tidak akan terpenuhi tanpa makanan yang sehat, yaitu makanan yang mengandung semua zat gizi dan zat lain yang dibutuhkan oleh tubuh. Makanan mengandung aneka zat gizi dan non gizi yang dibutuhkan oleh tubuh untuk memperoleh energi, juga untuk pertumbuhan dan pemeliharaan jaringan tubuh. Makanan berfungsi untuk membangun jaringan dan memperbaikinya. Jadi saat jaringan tubuh mengalami kerusakan, tubuh akan berproses sehingga menjadi sehat kembali secara alami. Pada awalnya, manusia menggantungkan hidupnya pada alam. Makanan yang diperoleh dari alam sekitar, langsung dikonsumsi dalam bentuk segar tanpa melalui proses pemasakan terlebih dahulu dan tanpa campuran apapun. Seiring dengan kemajuan jaman, berbagai alat penunjang aktivitas manusi pun mulai diciptakan, termasuk untuk memperoleh makanan. Makanan semakin beragam, mulai dalam hal rasa, penampilan, maupun cara penyajiannya. Selain itu, pola makan manusia juga mengalami perubahan. Berbagai bahan pangan mengalami proses pengolahan, pengawetan, dan penambahan bahan-bahan lain. Dengan demikian, makanan tersebut menjadi lebih menggugah selera dan nyaman untuk dikonsumsi. Bahkan, makanan cepat saji semakin menjamur di mana-mana. Hal ini disukai konsumen karena kepraktisannya. Umumnya, makanan cepat saji mengandung gula dan lemak tinggi, tetapi kandungan seratnya rendah. Kebiasaan mengkonsumsi makanan cepat saji yang berlebihan dan tidak dikombinasikan dengan buah dan sayuran segar sebagai sumber serat telah memicu terjadinya berbagai macam penyakit. Apalagi jika pola makan tersebut ditambah dengan kebiasaan merokok, minum minuman beralkohol, dan kurang berolahraga. Sejalan dengan hal itu, masyarakat akhirnya semakin sadar akan bahaya pola makan yang tidak sehat tersebut. Oleh karenanya, muncul istilah back to nature. Makanan segar, terutama buah dan sayuran, sering menjadi prioritas dan ditambahkan dalam diet sehari-hari. Bahkan, buah dan sayuran menjadi unsur diet yang paling utama serta digunakan sebagai pencegah dan penyembuh berbagai penyakit. Beragam jenis buah dan sayuran dapat menurunkan kolesterol darah, tekanan darah, kadar gula darah, dan mencegah penyebaran sel kanker. Menurut hasil penelitian, selain penuh akan kandungan gizi, seperti vitamin dan mineral, buah dan sayuran juga mengandung aneka zat non gizi yang sangat bermanfaat bagi kesehatan. Zat non gizi itu meliputi serat, enzim, dan fitonutrien. Penelitian tentang fitonutrien terus dilakukan, karena khasiatnya sangat baik dalam pencegahan dan pengendalian berbagai jenis penyakit. Mengkonsumi buah dan sayuran bisa dilakukan dalam bentuk utuh ataupun diolah terlebih dahulu menjadi jus. Mana yang lebih sehat? Masing-masing ada kelebihan dan kekurangannya. Kelebihan Dan Kekurangan Mengkonsumsi Buah Dan Sayuran Dalam Bentuk Jus Jus memang sering menjadi alternatif bagi mereka yang kurang suka makan buah dan sayuran. Jus didapatkan dengan cara mengekstrak sari buah atau sayur menggunakan juicer atau blender. Kelebihan dari cara ini bisa mendapatkan asupan vitamin dan fitonutrien dari beberapa buah dan sayuran sekaligus. Ibaratnya mengkonsumsi vitamin dari 10 buah jeruk dalam satu gelas. Bagi orang yang mengkonsumsi buah dan sayuran dalam jumlah sedikit, jus buah dan sayuran dapat menjadi pilihan yang tepat dan efektif untuk mendapatkan asupan nutrisi yang cukup dari kedua bahan pangan ini. Tetapi dibalik kelebihan tersebut, mengkonsumi jus akan mengurangi sebagian manfaat buah dan sayuran. Proses pembuatan jus buah dan sayuran dapat menghilangkan sebagian besar serat tidak larut (insoluble fibre) seperti selulosa, hemiselulosa, dan lignin. Namun serat yang larut (soluble dietary fibre) masih terdapat pada jus buah dan sayuran. Minimnya kandungan serat tidak larut sebenarnya dapat lebih melancarkan penyerapan mikronutrien di dalam tubuh. Namun, serat tidak larut sebenarnya juga berperan untuk membantu kesehatan usus dan memperlancar pembuangan sisa-sisa makanan. Serat tidak larut juga dapat memberikan rasa kenyang yang lebih lama. Selain itu, jus buah dan sayuran juga dapat menjadi sumber kalori yang tinggi, apalagi bila ditambah gula dalam pembuatannya. Tanpa penambahan gula, kandungan gula buah (fruktosa) di dalam jus buah sudah tinggi. Kandungan fruktosa yang tinggi tidak disarankan bagi penderita diabetes karena dapat meningkatkan kadar gula dalam darah. Maka pembuatan jus, khususnya jus buah, pilih buah yang tidak terlalu tinggi kadar fruktosanya, tidak menambahkan gula, atau mengombinasikan jus buah dengan sayuran menjadi alternatif yang lebih baik dan sehat. Pemenuhan kebutuhan serat dan mikronutrien sebaiknya tidak hanya digantungkan dari konsumsi jus buah. Kombinasi jus buah dan sayuran segar dapat mencegah risiko kekurangan serat tidak larut dan kelebihan kalori. Kelebihan lain mengkonsumsi jus adalah jus dapat dijadikan sebagai alternatif minuman bernutrisi dan pengganti cairan. Kelebihan Dan Kekurangan Mengkonsumsi Buah Dan Sayuran Dalam Bentuk Utuh Buah yang utuh dapat memberikan nutrisi lebih karena masih memiliki komponen buah yaitu kulit. Beberapa buah yang memiliki khasiat utama pada kulitnya adalah apel, aprikot, anggur, pir, stroberi, plum dan kismis. Kulit pada buah merupakan salah satu bagian buah yang berinteraksi dengan matahari dan memiliki pigmen warna berbeda yang dapat menyerap panjang gelombang cahaya yang berbeda. Pigmen ini mengandung karotenoid dan flavonoid yang menurut penelitian memberikan nutrisi untuk melindungi kesehatan. Selain itu, mengkonsumsi buah utuh kandungan gizinya lebih terjaga. Saat mengkonsumsinya, proses menggigit, mengunyah, dan menelan buah, membuat nutrisi buah lebih terserap sempurna. Juga, pergerakan gigi dan mulut membuat memiliki usaha lebih untuk memakannya sehingga efek kenyang lebih bertahan lama. Proses mengunyah memberikan perasaan kenyang sesaat setelah mengkonsumsinya dalam bentuk utuh jika dibandingkan dengan mengkonsumis jus. Dengan demikian, mengkonsumsi buah dan sayuran segar sebagai pengontrol berat badan dapat diperoleh dengan maksimal. Kekurangannya adalah untuk mencukupi kebutuhan gizi diperlukan mengkonsumsi buah dan sayuran dalam jumlah besar. Hal ini terkadang bagi sebagian orang menyebabkan rasa tidak nyaman. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Buah dan Sayuran dalam Pola Makan Sehat
·id.vesiraja.com·
Buah dan Sayuran dalam Pola Makan Sehat
Resep Menu Vegan Sehat Hari Ini
Resep Menu Vegan Sehat Hari Ini
Menu sehat kali ini terdiri dari nasi merah, tahu oatmeal dan ca sawi pokcoy. Walaupun terlihat sederhana, menu ini sehat dan bergizi lho…. Mau coba….yuk ikuti resep berikut ini… Resep Nasi Merah Bahan: 2 cup beras merah, cuci bersih 3 cup air Cara membuat: 1. Masukkan beras merah dan air ke dalam magic jar, masak hingga matang. 2. Angkat. Resep Tahu Oatmeal Bahan: 4 buah potong tahu lombok, potong dadu, goreng hingga berkulit 3 sdm oatmeal 1 sdt garam 100 ml kaldu sayur 1 batang daunb bawang, iris tipis 1 buah cabai merah besar, iris tipis 2 siung bawang putih, cincang halus minyak untuk menumis Cara membuat: 1. Panskan sedikit minyak, tumis bawang putih hingga harum. 2. Masukkan tahu dan oatmeal, aduk-aduk. 3. Tambahkan kaldu sayur, tunggu hingga mendidih. 4. Masukkan garam, irisan daun bawang, dan cabai merah besar. 5. Aduk rata, angkat. Resep Ca Sawi Pokcoy Bahan: 2 bonggol sawi pokcoy, cuci bersih, potong-potong 2 siung bawang putih, cincang halus 1/2 sdt garam minyak untuk menumis Cara membuat: 1. Panaskan sedikit minyak, tumis bawang putih hingga harum. 2. Masukkan sawi pokcoy, aduk-aduk hingga layu. 3. Tambahkan garam, masak hingga matang, angkat. Selamat mencoba….. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Resep Menu Vegan Sehat Hari Ini
·id.vesiraja.com·
Resep Menu Vegan Sehat Hari Ini
Makan Makanan Yang Sehat dan Seimbang Untuk Mengendalikan Stress
Makan Makanan Yang Sehat dan Seimbang Untuk Mengendalikan Stress
Makanan yang kita konsumsi berperan penting dalam mengendalikan tingkat stres yang dialami, atau mungkin malah membuat kadar stres bertambah buruk. Terkadang kita makan makanan yang tidak sehat, seperti makanan yang mengandung kafein, alkohol atau lemak. Dalam keadaan stres, kemungkinan nafsu makan akan menjadi berlebihan, atau tidak niat makan sama sekali. Sebaiknya berhati-hati dengan makanan yang kita konsumsi ketika sedang stres. Makanan dapat mempengaruhi seberapa baik dalam menghadapi rasa stres. Tubuh membutuhkan makanan yang sehat dan seimbang, yang dapat memberikan nutrisi, vitamin, mineral, dan elemen penting lainnya. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Makan Makanan Yang Sehat dan Seimbang Untuk Mengendalikan Stress
·id.vesiraja.com·
Makan Makanan Yang Sehat dan Seimbang Untuk Mengendalikan Stress
Susu Almond Sebagai Alternatif Susu Sapi Memiliki Lemak Sehat Untuk Meningkatkan Imun Tubuh
Susu Almond Sebagai Alternatif Susu Sapi Memiliki Lemak Sehat Untuk Meningkatkan Imun Tubuh
Susu almond mengandung vitamin E dan vitamin C yang baik bagi tubuh. Vitamin E dipercaya dapat menjaga sistem kekebalan tubuh agar tetap sehat. Susu almond sebagai salah satu susu nabati, memiliki lemak sehat yang bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Zat baik yang ada dalam susu almond ini dapat menangkal penyakit dan dapat bermanfaat meningkatkan imun tubuh. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Susu Almond Sebagai Alternatif Susu Sapi Memiliki Lemak Sehat Untuk Meningkatkan Imun Tubuh
·id.vesiraja.com·
Susu Almond Sebagai Alternatif Susu Sapi Memiliki Lemak Sehat Untuk Meningkatkan Imun Tubuh
Susu Almond Adalah Susu Nabati Untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Vegan
Susu Almond Adalah Susu Nabati Untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Vegan
Sesuai namanya, susu almond tentu saja terbuat dari almond utuh. Karena terbuat dari almond utuh, susu nabati ini tidak mengandung laktosa. Selain sebagai sumber Vitamin B12, susu almond juga merupakan sumber Vitamin A. Jadi, dapat dipastikan bahwa susu almond sangat dianjurkan untuk dikonsumsi oleh vegan sehingga selalu sehat dan memenuhi kebutuhan nutrisinya. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Susu Almond Adalah Susu Nabati Untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Vegan
·id.vesiraja.com·
Susu Almond Adalah Susu Nabati Untuk Memenuhi Kebutuhan Nutrisi Vegan
Susu Almond Susu Nabati Minuman Yang Lezat dan Tepat Untuk Anda Pilih Saat Berdiet
Susu Almond Susu Nabati Minuman Yang Lezat dan Tepat Untuk Anda Pilih Saat Berdiet
Susu almond sedang menjadi tren bagi mereka yang sedang menjalankan program diet. Mengapa demikian? Selain bebas lemak susu, susu almond juga mengandung energi, protein, lipid dan serat, kalsium, zat besi, magnesium, fosfor, kalium, natrium, dan seng. Nutrisi lain yang terdapat dalam susu almond adalah vitamin seperti vitamin C, B6, tiamin, riboflavin, niasin, asam folat dan vitamin E. Semua nutrisi tersebut memiliki berbagai manfaat yang penting untuk tubuh yang sehat. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Susu Almond Susu Nabati Minuman Yang Lezat dan Tepat Untuk Anda Pilih Saat Berdiet
·id.vesiraja.com·
Susu Almond Susu Nabati Minuman Yang Lezat dan Tepat Untuk Anda Pilih Saat Berdiet
Meski Biji Chia Memiliki Banyak Manfaat, Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Secara Berlebihan
Meski Biji Chia Memiliki Banyak Manfaat, Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Secara Berlebihan
Biji chia berukuran kecil, biji kehitaman yang diambil dari tanaman chia (Salvia hispanica). Meski kecil, namun nutrisi dan manfaat biji chia sangat besar. Biji chia kaya akan protein, serat, dan lemak (termasuk omega-3). Biji-bijian ini juga mengandung mineral, seperti kalsium, magnesium, dan zat besi. Meski merupakan makanan sehat, sebaiknya tidak berlebihan dalam mengkonsumsi biji chia. Biji chia memang memiliki kandungan serat yang tinggi, bahkan menjadi salah satu sumber serat terbaik. Meski begitu, konsumsi serat yang berlebihan tidak baik untuk kesehatan, karena bisa memicu gangguan pencernaan. Misalnya sakit perut, perut kembung, diare, dan penurunan berat badan. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Meski Biji Chia Memiliki Banyak Manfaat, Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Secara Berlebihan
·id.vesiraja.com·
Meski Biji Chia Memiliki Banyak Manfaat, Sebaiknya Tidak Dikonsumsi Secara Berlebihan
Makan Lemak Sehat Dapat Memperkuat Imunitas Anda Secara Alami
Makan Lemak Sehat Dapat Memperkuat Imunitas Anda Secara Alami
Lemak sehat, seperti yang ditemukan dalam almond, dapat meningkatkan respons kekebalan tubuh kamu terhadap patogen dengan mengurangi peradangan. Meskipun peradangan tingkat rendah adalah respons normal terhadap stres atau cedera, peradangan kronis dapat menekan sistem kekebalan tubuh kamu. Almond yang sangat anti-inflamasi, dikaitkan dengan penurunan risiko penyakit kronis seperti penyakit jantung dan diabetes tipe 2. Plus, sifat anti-inflamasi dapat membantu tubuh kamu melawan bakteri dan virus penyebab penyakit berbahaya. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Makan Lemak Sehat Dapat Memperkuat Imunitas Anda Secara Alami
·id.vesiraja.com·
Makan Lemak Sehat Dapat Memperkuat Imunitas Anda Secara Alami
Puasa Intermiten – Diet Yang Dapat Diikuti Dengan Mudah Di Rumah Jelang Pernikahan Kamu
Puasa Intermiten – Diet Yang Dapat Diikuti Dengan Mudah Di Rumah Jelang Pernikahan Kamu
Sekarang, banyak pengantin berbicara tentang diet pernikahan sebelum hari besar mereka. Tentu saja, hal ini sebenarnya sama sekali tidak perlu. Namun, hal ini adalah keputusan pribadi. Jika kamu ingin menurunkan berat badan atau hanya ingin sehat sebelum hari besar kamu, berikut adalah cara yang sehat untuk melakukannya. Puasa intermiten atau puasa berkala mudah diikuti dan akan membuat kamu menurunkan berat badan. Juga, menjadi sehat sekaligus. Diet ini bukan hanya tentang berat badan, tetapi juga tentang gaya hidup. Dengan melakukan diet ini akan menjadi sehat, merasa percaya diri, dan menjaga diri sendiri. Semua hal yang sangat penting untuk dilakukan sekarang! Apa Itu Puasa Intermiten? Puasa intermiten adalah salah satu jenis puasa untuk menurunkan berat badan dan menjadi percaya diri. Puasa intermiten dilakukan dengan makan seperti biasa selama beberapa hari dalam 1 minggu, dan berpuasa di hari-hari lain. Strategi penurunan berat badan yang didukung secara ilmiah melibatkan menetapkan sejumlah kalori untuk jangka waktu tertentu atau tidak makan untuk jangka waktu tertentu dalam hari kamu. Puasa intermiten menawarkan tiga metode yang sama-sama sukses yang memungkinkan kamu untuk memilih apa yang paling cocok untuk kamu. Metode Puasa Intermiten Ada berbagai metode yang dapat dipilih untuk menjalani puasa ini, tetapi ada tiga metode puasa intermiten yang paling umum dilakukan, Metode 16/8 Atau Protokol Leangains Tidak makan selama 16 jam sehari. Misalnya jika kamu memilih makan di jam 4 pagi, maka kamu baru boleh makan lagi di pukul 8 malam. Makan-Berhenti-Makan Puasa 24 jam sehari, biasanya dilakukan dua kali seminggu. Jadi jika kamu makan jam 7 pagi, maka kamu baru boleh makan lagi keesokan harinya, di jam 7 pagi juga. Pola Makan 5-2 Dalam dua hari yang tidak beruturan dalam 1 minggu, kamu hanya boleh makan tidak lebih dari 500-600 kalori sehari. Sementara di 5 hari lainnya, kamu dapat makan seperti biasa. Di antara tiga metode di atas, banyak orang lebih memilih metode 16/8 karena dianggap paling mudah dilakukan dan dapat diandalkan untuk jangka panjang. Hal baik saat kamu menjalani puasa intermiten ini, kamu masih dapat memanjakan diri dengan semua hal yang kamu sukai…pasta, keju, cokelat, anggur. Itu semua tidah harus dihindari dalam menjalankan puasa intermiten. Kamu dapat makan apa yang kamu inginkan selama itu masih dalam batasan. Lalu, apa saja manfaat melakukan puasa intermiten sebelum hari pernikahan? Manfaat Puasa Intermiten 1. Memperkuat Daya Tahan Puasa secara umum membuat sel-sel dalam tubuh berada dalam kondisi stres ringan. Stres ini dipercaya baik karena memperkuat kemampuan sel untuk memerangi beberapa penyakit dengan cara membentuk daya tahan tubuh. 2. Meningkatkan Metabolisme Tubuh Puasa juga membuat kadar hormon pertumbuhan meningkat, menurunkan kadar insulin, dan kadar gula darah. Dengan kata lain puasa intermiten dapat sedikit meningkatkan metabolisme tubuh, karena tubuh mengonsumsi lebih sedikit kalori. 3. Menyehatkan Otak Suatu penelitian menyatakan bahwa metode peningkatan metabolisme, seperti dengan berpuasa, akan membantu meningkatkan hormon otak dan mengurangi peradangan di dalam tubuh. Efek ini diduga dapat menstimulasi perkembangan sel-sel saraf baru dan membantu mencegah kerusakan otak. Akhir kata….siapa saja dapat melakukan puasa intermiten, tetapi kamu mungkin membutuhkan sedikit bantuan, dukungan, atau bimbingan. Coba bergabung dengan komunitas yang ada agar kamu lebih nyaman dalam menjalani diet ini dan merasa percaya diri saat hari pernikahan kamu nanti! Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Puasa Intermiten – Diet Yang Dapat Diikuti Dengan Mudah Di Rumah Jelang Pernikahan Kamu
·id.vesiraja.com·
Puasa Intermiten – Diet Yang Dapat Diikuti Dengan Mudah Di Rumah Jelang Pernikahan Kamu
Ini Dia 6 Kunci Rahasia Pernikahan Bahagia
Ini Dia 6 Kunci Rahasia Pernikahan Bahagia
Begitu banyak penelitian yang mengklaim bahwa orang yang sudah menikah cenderung lebih bahagia, lebih sehat, dan hidup lebih lama dibandingkan mereka yang melajang dan sudah bercerai. Tapi benarkah itu? Hasil penelitian dari Carnegie Mellon University menemukan bahwa orang yang sudah menikah memiliki kadar kortisol (hormon stres) lebih rendah dibandingkan orang yang belum menikah dan sudah bercerai. Temuan ini menunjukkan bahwa pernikahan dapat memperbaiki kesehatan secara keseluruhan dengan bertindak sebagai perisai terhadap tekanan psikologis. Orang-orang dengan tingkat kortisol lebih rendah cenderung lebih sehat. Hal ini karena kadar kortisol tinggi dapat meningkatkan peradangan, yang dapat meningkatkan resiko sejumlah masalah kesehatan, termasuk penyakit jantung, kondisi autoimun, dan depresi. Pernikahan yang bahagia akan mendukung kesehatan kamu secara keseluruhan. Namun jangan lupa bahwa tidak semua pernikahan seperti ini. Perselisihan dalam pernikahan sangat umum terjadi dan hal ini berhubungan dengan kesehatan yang buruk. Sebuah penelitian di tahun 2010, yang juga dipublikasikan di jurnal Psychoneuroendocrinology, menemukan bahwa tekanan dalam pernikahan yang tidak bahagia dapat berkontribusi pada fungsi kekebalan dan tekanan darah yang buruk. Dalam hasil penelitian yang sama, penulis mengungkapkan bahwa tekanan dalam rumah tangga akan lebih buruk pengaruhnya bagi kesehatan kamu dibandingkan tekanan di tempat kerja. Gambaran yang lebih detail memperlihatkan bahwa kualitas hubungan kamu yang sebenarnya dapat memengaruhi kebahagian dan kesehatan kamu. Lalu seperti apa sebenarnya hubungan yang berkualitas tersebut? Setiap orang mendefinisikan seperti apa hubungan yang ideal dengan cara yang berbeda. Tetapi untuk memiliki hubungan yang sehat, ada beberapa aturan utama. Komunikasi Yang Baik Saling terbuka, jujur, ​​dan memberi rasa aman adalah bagian mendasar dari hubungan yang sehat. Semua hal itu didapatkan dengan komunikasi yang baik. Langkah pertama untuk membangun sebuah hubungan adalah memastikan bahwa kamu berdua saling memahami kebutuhan dan harapan masing-masing. Hormati Satu Sama Lain Keinginan dan perasaan pasangan kamu adalah sesuatu yang berharga. Begitu juga dengan keinginan dan perasaan kamu. Pastikan pasangan kamu tahu bahwa kamu menghargai pendapat atau gagasannya. Rasa saling menghormati sangat penting dalam menjaga hubungan yang sehat. Kompromi Ketidaksepakatan adalah bagian alami dari hubungan yang sehat. Namun penting bagi kamu untuk menemukan cara berkompromi saat kamu tidak setuju dengan sesuatu. Cobalah untuk menyelesaikan konflik secara adil dan rasional. Jadilah Pendukung Berikan dorongan satu sama lain, yakinkan bahwa kamu akan selalu mendukungnya. Selain itu, biarkan pasangan kamu tahu kapan kamu membutuhkan dukungannya. Hubungan yang sehat saling membangun satu sama lain, tidak saling menjatuhkan. Hormati Privasi Masing-masing Kamu tinggal bersama dan mungkin kamu berpikir tidak ada salahnya berbagi segalanya. Pada kenyataannya, hal tersebut tidak sehat. Kamu perlu membiarkan privasi masing-masing dan tidak selalu harus bersama-sama. Hubungan yang sehat membutuhkan ruang. Menciptakan Batas Sehat Menciptakan batas adalah cara yang baik untuk menjaga hubungan kamu tetap nyaman bagi diri kamu dan pasangan. Dengan menetapkan batasan bersama, kamu berdua bisa memiliki pemahaman yang lebih dalam mengenai hubungan yang kamu dan pasangan inginkan. Menciptakan batas bukanlah tanda tidak akur atau ketidakpercayaan satu sama lain. Batas adalah hak diri kamu dan pasangan sebagai individu. Perlu kamu ingat, hubungan yang sehat tidak akan membatasi kamu untuk berpergian dengan teman kamu tanpa pasangan kamu, berpartisipasi dalam aktivitas dan hobi yang kamu sukai, tidak perlu berbagi kata sandi ke email, akun media sosial atau telepon kamu, dan menghormati selera dan kebutuhan masing-masing individu. Jadi, sudah siap menciptakan pernikahan yang akan membuat kamu bahagia? Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Ini Dia 6 Kunci Rahasia Pernikahan Bahagia
·id.vesiraja.com·
Ini Dia 6 Kunci Rahasia Pernikahan Bahagia
Tips Tetap Sehat dan Bugar Menjelang Pernikahan Kamu
Tips Tetap Sehat dan Bugar Menjelang Pernikahan Kamu
Mempersiapkan pernikahan bisa menjadi banyak pekerjaan, dan bisa jadi kebugaran tubuh kamu menurun, terutama jika kamu baru memulai rutinitas berolahraga dan kamu belum tahu harusmulai dari mana. Berikut adalah beberapa informasi penting yang dapat kamu simak tentang kapan harus mulai berolahraga sebelum pernikahan kamu, latihan terbaik yang harus dilakukan, dan seberapa sering pergi ke gym. Kapan Mulai Berolahraga Sebelum Pernikahan Kamu Kamu tentunya ingin mencapai bentuk badan ideal saat fitting terakhir baju pengantin kamu sehingga tidak perlu mempertimbangkan perubahan gaun lagi. Olahraga secara teratur minimal enam bulan sebelum pernikahan kamu adalah waktu yang ideal untuk memulainya. Lakukan secara rutin namun tidak berlebihan. Cara Mulai Berolahraga Jika kamu baru di gym, meluncurkan diri ke treadmill bisa terasa menakutkan. Kunci bagi pemula yang yang menerapkan olahraga ke dalam kehidupan sehari-hari adalah menetapkan tujuan yang dapat dicapai dan membuat perubahan kecil pada rutinitas harian. Mencapai tujuan kecil yang telah kamu tetapkan untuk diri sendiri, seperti berlari tanpa henti selama lima menit atau menghadiri satu kelas olahraga seminggu, adalah motivasi utama dan akan memacu kamu lebih dari sekadar melihat tombol timbangan bergerak ke bawah. Jika kamu lebih menyukai orang visual, mengambil foto kemajuan bisa menjadi motivator yang baik. Olahraga tentu saja terutama tentang bagaimana perasaan kamu pada diri sendiri, bukan penampilan kamu. Mengambil foto diri kamu setiap minggu bisa menjadi dorongan yang baik. Latihan Terbaik untuk Pemula Kunci untuk latihan yang konsisten adalah menemukan aktivitas yang benar-benar kamu nikmati, bukan sesuatu yang kamu lihat sebagai tugas. Daftar ke beberapa kelas latihan yang berbeda dari Zumba, ke kelas HIIT, berputar ke Pilates, berenang hingga latihan beban. Cari tahu mana yang cocok untuk kamu, atau idealnya lakukan kombinasi untuk membuat semuanya tetap menarik. Saat kamu baru berolahraga di gym, cobalah untuk tidak mendasarkan seberapa sukses latihan kamu pada berapa banyak kalori yang dikatakan mesin latihan yang telah kamu bakar. Pertama, mereka jarang akurat. Kedua, motivasi kamu harus berupa manfaat kesehatan mental dan fisik, bukan hanya membakar kalori saja. Cara Tetap Termotivasi untuk Berolahraga Cobalah untuk mengambil kelas, karena instruktur akan selalu ada untuk memotivasi kamu dan mendorong kamu secara maksimal. Cobalah jenis olahraga baru secara teratur, serta pergi ke kelas dengan instruktur yang berbeda. Pantau terus rutinitas selama empat hingga enam minggu. Tingkatkan beban kamu jika kamu telah melakukan latihan kekuatan, atau meningkatkan intensitas lari kamu, baik itu jarak lari kamu atau kecepatan lari kamu. Bagaimana Menjadi Bugar dalam Tiga Bulan Untuk melihat hasil dengan periode waktu yang lebih singkat, kamu perlu meningkatkan detak jantung kamu. Latihan HIIT dan lari sprint adalah yang bisa dilakukan. Olahraga, berkeringat, dan makan makanan sehat. Bagaimana Menjadi Fit dalam Waktu Kurang dari Tiga Bulan Nutrisi sangat penting ketika kamu memiliki sedikit waktu. Jangan menerapkan pola makan yang buruk. Jadilah pintar tentang nutrisi kamu, makan makanan yang tepat dan tetap bergizi. Jangan sampai dehidrasi. Pengantin wanita mana yang tidak ingin bersinar di hari pernikahannya? Jauh lebih baik untuk memikirkan tentang fokus pada makanan berkualitas tinggi yang akan mendukung dan memberi energi pada latihan kamu dan membuat rambut dan kulit kamu sehat. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Tips Tetap Sehat dan Bugar Menjelang Pernikahan Kamu
·id.vesiraja.com·
Tips Tetap Sehat dan Bugar Menjelang Pernikahan Kamu
Mau Bentuk Badan Ideal Saat Pernikahan Kamu, Lakukan Ini Bersama Pasangan Kamu
Mau Bentuk Badan Ideal Saat Pernikahan Kamu, Lakukan Ini Bersama Pasangan Kamu
Motivasi untuk langsing dan membentuk tubuh ideal akan terasa lebih kuat saat hari besar kamu semakin dekat. Memikirkan foto pernikahan yang hanya sekali dalam seumur hidup dan menjadi pusat perhatian sepanjang hari bisa membuat kamu tiba-tiba ingin berdiet dan menjaga kebugaran. Jika kamu sudah mencoba semua diet dan kamu tidak berhasil melakukannya di gym, jangan menyerah dulu. Masih banyak cara untuk mendapatkan bentuk tubuh yang lebih baik daripada melakukan diet atau bergabung dengan gym. Sebenarnya ada begitu banyak carayang bisa kamu lakukan. Semuanya tentang perubahan gaya hidup yang menggabungkan pola makan sehat dan ukuran porsi yang memadai, olahraga, dan peningkatan kelenturan tubuh. Hal terbaik tentang menjadi bugar untuk persiapan pernikahan kamu adalah kamu dan pasangan dapat berlatih bersama. Kesehatan dan kesejahteraan yang lebih baik dapat menjadi tujuan bersama dan kamu akan saling memotivasi untuk melakukannya dengan baik. Cari waktu bersama, kamu dapat bertemu setelah bekerja dua kali seminggu dan pergi di akhir pekan. Makan makanan sehat dan jaga kebugaran tubuh secara teratur, maka kamu akan memulai persiapan pernikahan dalam kerangka pikiran dan tubuh yang positif. Pilihan olahraga saat ini tidak terbatas. Kamu dapat memilih untuk berjalan, berlari, berenang atau bersepeda bersama atau menyewa pelatih pribadi untuk memberikan beberapa saran ahli untuk membantu kamu memulai. Jika kamu tidak dapat pergi ke gym umum atau pusat rekreasi, maka berinvestasilah dalam sistem permainan olahraga rumahan sehingga kamu dapat berolahraga dengan nyaman. Bergabung dengan gym atau pusat rekreasi lokal untuk menggunakan peralatan mereka seperti treadmill, pelatih silang, mesin dayung, sepeda, dan beban. Jika kamu merasa gym tidak cocok untuk kamu dan kamu membutuhkan sesuatu yang lebih keras untuk memulai, kamp pelatihan adalah pengalaman yang luar biasa, tentunya jika kamu berani. Jika kamu bukan tipe yang sporty, cobal untuk bergabung dengan kelas dansa bersama, baik itu ballroom, jive, atau salsa. Itu akan sangat menyenangkan, dan benar-benar melenturkan tubuh. Dua dari tren kebugaran yang paling banyak terjadi saat ini adalah Zumba, yang merupakan kelas dansa kebugaran yang menggabungkan musik Latin dan Internasional dengan latihan yang menyenangkan dan efektif, dan pelatihan Kettle bell yang merupakan latihan menyeluruh berbasis beban yang melatih jantung, membangun kekuatan dan daya tahan dan memberikan hasil yang luar biasa untuk pria dan wanita. Apa pun yang kamu lakukan, dan mungkin perlu beberapa waktu untuk menemukan apa yang kamu sukai, usahakan untuk menghabiskan satu jam tiga kali per minggu menggabungkan latihan kardio dengan latihan menahan beban dan beberapa peregangan dan fleksibilitas seperti yoga atau pilates. Kamu akan terlihat dan merasa luar biasa dalam waktu singkat. Siapa pun yang mempertimbangkan untuk melakukan rutinitas olahraga baru untuk pertama kalinya disarankan untuk berkonsultasi dengan dokter sebelum memulai. Mulailah perlahan dengan berjalan dan berenang, sesuaikan pola makan kamu dan tingkatkan latihan yang lebih berat secara bertahap. Kombinasikan dengan perubahan kecil pada rutinitas harian kamu seperti berjalan saat menuju tempat kerja, naik tangga daripada lift, dan mengurangi makanan olahan, serta menghindari porsi ukuran besar. Dengan demikian, target berat badan dan bentuk ideal tubuh kamu dapat dicapai. Lebih baiknya lagi adalah kamu akan memulai kehidupan pernikahan seperti yang kamu inginkan, dengan gaya hidup sehat dan pasangan hidup yang hebat dan penuh motivasi. Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital Pada: Mau Bentuk Badan Ideal Saat Pernikahan Kamu, Lakukan Ini Bersama Pasangan Kamu
·id.vesiraja.com·
Mau Bentuk Badan Ideal Saat Pernikahan Kamu, Lakukan Ini Bersama Pasangan Kamu
Apa Saja Ya Bekal Makan Siang Sehat Untuk Buah Hati Bunda?
Apa Saja Ya Bekal Makan Siang Sehat Untuk Buah Hati Bunda?
Jika buah hati bunda secara teratur membawa makan siangnya ke sekolah, bunda akan menghadapi dilema “apa yang harus dibawa”. Bunda ingin mengemas sesuatu yang bergizi , tetapi bunda juga perlu memastikan bahwa buah hati bunda akan memakannya. Makan siang yang dibuang tidak berdampak apa-apa bagi kesehatan buah hati bunda atau dompet bunda, namun adalah hal yang sangat disayangkan. Selain menyediakan kira-kira sepertiga nutrisi yang dibutuhkan tubuh anak untuk tumbuh dan menjadi sehat, makan siang yang seimbang juga memberikan energi otak dan tubuh untuk tetap waspada dan fokus selama di sekolah. Jadi, memastikan bekal makan siang dimakan dan dihabsikan itu adalah hal penting. Menemukan keseimbangan antara nutrisi dan kelezatan terkadang bisa menjadi tantangan, tetapi itu jauh dari tidak mungkin. Sebagian besar memandang makan siang sekolah adalah berupa sandwich, camilan, dan mungkin minuman. Tetapi, sumber protein, seperti gandum utuh, buah, sayuran, dan idealnya juga sumber kalsium, adalah yang perlu disajikan dalam bekal makan siang buah hati bunda. Misalnya, makan siang dengan biskuit gandum, daging ayam, dan wortel rebus, buah melon, dan irisan mentimun dengan sedikit saus memenuhi semua persyaratan, seperti halnya satu atau dua potong roti gandum dan irisan apel dengan selai kacang. Bahkan sandwich pun bisa lebih menarik jika bunda mengganti roti tawar dengan roti kayu manis, roti gulung hot dog, roti bagel mini gandum utuh, atau tortilla gandum utuh. Berikut adalah beberapa makanan yang cocok untuk setiap kelompok yang dapat bunda padu padankan untuk membuat makan siang dengan daya tarik anak-anak. Protein : Daging sapi, selai kacang, telur rebus, edamame, hummus. Gandum utuh : Kerupuk, tortilla, berbagai roti, oatmeal, popcorn. Buah : Irisan apel, jeruk, buah melon, kismis, potongan nanas, saus apel tanpa gula. Sayuran : Mentimun, irisan bawang bombai, tomat, wortel, kacang polong. Sedikit saus rendah lemak cocok dengan sayuran ini. Sumber kalsium : Susu rendah lemak, yogurt rendah lemak, keju cheddar, susu almond, susu vegan. Coba beberapa resep ini. Kemas yogurt, potongan anggur atau apel/pir potong dadu, biskuit gandum utuh dalam wadah terpisah dan buah hati bunda dapat menggabungkan semuanya di sekolah. Sup buatan sendiri sangat cocok untuk hari yang dingin. Buat minestrone yang dikemas dengan sayuran atau salah satu resep ini di akhir pekan untuk minggu mendatang atau makanlah untuk makan malam dan kirimkan anak-anak dengan sisa makanan untuk makan siang. Atau, jika buah hati bunda suka makanan renyah, cobalah aneka keripik buah. Buat batch selama akhir pekan untuk dibagi-bagi selama seminggu. Aneka salad sayur dan buah dengan berbagai kombinasi dapat menjadi alternatif bekal makan siang buah hati bunda. Nasi goreng atau mie goreng adalah sangat mudah. Bekal ini bisa dimakan dingin. Beri topping favorit buah hati bunda untuk menghiasnya. Tambahkan potongan buah dan sayuran di atasnya. Granola buatan sendiri juga mudah dibuat dan bisa disimpan dalam wadah kedap udara agar tahan lama. Sekali atau dua kali seminggu, kejutkan buah hati bunda dengan sesuatu yang manis untuk makan siangnya. Bisa berupa aneka puding. Jika bunda hobi baking, buatlah kue kering pada akhir pekan dan simpan dalam wadah kedap udara, sehingga bisa digunakan sebagai bekal makan siang buah hati bunda saat hari sekolah Artikel ini muncul pertama kali di: Vesiraja Indonesia - Pembuatan Website & Pemasaran Digital di Bali Pada: Apa Saja Ya Bekal Makan Siang Sehat Untuk Buah Hati Bunda?
·id.vesiraja.com·
Apa Saja Ya Bekal Makan Siang Sehat Untuk Buah Hati Bunda?